Pasca Halving Bitcoin Diprediksi Harga Bitcoin (BTC) Stagnan ETF BTC spot AS Penentu

- 30 April 2024, 11:30 WIB
Pasca Halving Bitcoin Diprediksi Harga Bitcoin (BTC) Stagnan ETF BTC spot AS Penentu
Pasca Halving Bitcoin Diprediksi Harga Bitcoin (BTC) Stagnan ETF BTC spot AS Penentu /Alesia Kozik

BaraPost.co.id - Harga Bitcoin (BTC) masih stabil setelah proses halving baru-baru ini. Menurut data dari CoinmarketCap, pada hari Minggu, 28 April 2024, harga Bitcoin berada di sekitar US$ 63.966.

Meskipun mengalami peningkatan kecil sebesar 1,4% dalam rentang seminggu terakhir, namun terdapat koreksi sebesar 7,6% dalam periode satu bulan.

Menurut analis kripto Fyqieh Fachrur, pasar kripto dan Bitcoin masih dalam kondisi stagnan.

Baca Juga: Geoff Kendrick Standard Chartered Bank Penurunan Leverage di Pasar Dorong Naikan Harga Bitcoin

Penurunan harga Bitcoin terkait dengan arus dana yang terus menurun ke pasar ETF BTC spot di Amerika Serikat.

Fyqieh mengungkapkan bahwa data arus dana pasar ETF BTC spot menekan harga Bitcoin, terutama pada hari Kamis yang lalu.

"Peningkatan harga Bitcoin terhambat oleh indikator ekonomi AS yang kurang memuaskan pada Kamis malam," ujar Fyqieh pada hari Minggu, 28 April 2024. "Perekonomian AS hanya tumbuh sebesar 3,1% pada kuartal pertama 2024, dibandingkan dengan 3,4% pada kuartal sebelumnya," jelasnya.

Baca Juga: Pasca Halving Bitcoin Pendapatan Penambang Bitcoin Melonjak Apa Saja Faktor Penyebabnya

Fyqieh menyatakan bahwa pertumbuhan ekonomi yang melambat dapat meningkatkan kekhawatiran akan penurunan suku bunga The Fed tahun ini.

Halaman:

Editor: Soefriyanto

Sumber: BaraPost.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah