Engie's EnergyScan Serangan ISIS di Moskow Rusia Harga Batu Bara Mengalami Rebound sebesar 1,45%

- 26 Maret 2024, 10:07 WIB
Engie's EnergyScan Serangan ISIS di Moskow Rusia Harga Batu Bara Mengalami Rebound sebesar 1,45%
Engie's EnergyScan Serangan ISIS di Moskow Rusia Harga Batu Bara Mengalami Rebound sebesar 1,45% /

BaraPost.co.id - Harga batu bara mengalami rebound pada awal pekan ini, didorong oleh suhu yang lebih dingin di Eropa dan kekhawatiran atas ketegangan di Moskow, Rusia.

Menurut data Refinitiv, pada perdagangan Senin, 25 Maret 2024, harga batu bara ICE Newcastle untuk kontrak April ditutup pada level US$ 126,3 per ton, mengalami kenaikan sebesar 1,45%.

Baca Juga: Harga Batu Bara Turun Tetap di Level Psikologis US$120 per Ton ICE Newcastle Kontrak April Ditutup US$124,65

Kenaikan ini mengakhiri tren negatif dari lima hari sebelumnya yang menyebabkan pelemahan mencapai 4,5%.

Kekhawatiran atas situasi di Rusia setelah serangan ISIS terhadap sebuah konser di Moskow akhir pekan lalu juga turut mendukung kenaikan harga batu bara.

Baca Juga: Kebijakan Domestic Market Obligation (DMO) Komoditas Batu Bara Ini Penjelasan ESDM kepada PLN

Analis di Engie's EnergyScan mencatat bahwa serangan terhadap fasilitas energi di Rusia dan Ukraina dalam beberapa pekan terakhir, serta ketegangan yang meningkat setelah serangan di Moskow, juga berperan dalam kenaikan harga.

Meskipun fundamental pasar cukup baik dengan persediaan penyimpanan yang tinggi tahun ini, potensi penurunan harga tampaknya terbatas karena ketidakpastian energi di Rusia.

Baca Juga: Pemerintah Melalui ESDM Setujui Produksi Batu Bara untuk 587 Perusahaan RKAB 2024-2026 Cuma Segini

Halaman:

Editor: Soefriyanto

Sumber: BaraPost.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x