Sentimen Positif China Harga Batu Bara Mengalami Penguatan Signifikan serta Pasar Rotterdam Naik

- 19 April 2024, 15:01 WIB
Sentimen Positif China Harga Batu Bara Mengalami Penguatan Signifikan serta Pasar Rotterdam Naik
Sentimen Positif China Harga Batu Bara Mengalami Penguatan Signifikan serta Pasar Rotterdam Naik /

BaraPost.co.id - Harga batu bara mengalami penguatan pada 18 April 2024, didorong oleh sentimen positif dari China.

Berdasarkan data, harga batu bara Newcastle untuk bulan April 2024 stagnan di US$ 129,6 per ton, sementara untuk bulan Mei 2024 naik sebesar US$ 1,5 menjadi US$ 141 per ton.

Sedangkan untuk bulan Juni 2024, harga meningkat sebesar US$ 1,2 menjadi US$ 143,7 per ton.

Baca Juga: Perusahaan Tambang Batu Bara PT RMK Energy Tbk (RMKE) Catatkan Keuntungan Rp308,9 miliar

Di sisi lain, harga batu bara Rotterdam untuk bulan April 2024 juga stagnan di US$ 120,35, namun untuk bulan Mei 2024 naik sebesar US$ 0,9 menjadi US$ 117,9.

Kontrak berjangka untuk bulan Juni 2024 juga mengalami kenaikan sebesar US$ 0,75 menjadi US$ 118.

Produksi batu bara mentah di Provinsi Shanxi, China utara, mengalami penurunan signifikan pada kuartal I-2024, mencapai sekitar 271,62 juta ton, turun 18,9% dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca Juga: Update Harga Batu Bara Hari ini Peningkatan Permintaan China dan India serta Harga Minyak Mentah

Meskipun demikian, provinsi ini masih menduduki peringkat kedua dalam produksi batu bara secara nasional, menyumbang sekitar 24,6% dari total produksi batu bara China pada periode yang sama.

Halaman:

Editor: Soefriyanto

Sumber: BaraPost.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x