KPK OTT Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga Beserta Pejabat dan Pengusaha terkait BOK

- 11 Januari 2024, 14:35 WIB
Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga
Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga /

BaraPost.co.id - Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diinformasikan melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap sejumlah pejabat di Kabupaten labuhanbatu, Sumatera Utara.

KPK dikabarkan mengamankan wanita berinisial M yang menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Labuhanbatu pada Kamis 11 Januari 2024. Pejabat tersebut juga diamankan bersama suaminya.

Baca Juga: Dittipidkor Polri Panggil 8 Saksi terkait Kasus Pemerasan eks Ketua KPK Firli Bahuri terhadap SYL

Sampai saat ini, pihak KPK belum memberikan keterangan terkait penangkapan terhadap pejabat di Labuhanbatu.

Dari informasi yang beredar, tampak ruangan pintu Dinas Kesehatan Labuhanbatu disegel penyidik KPK dengan garis pembatas yang bertuliskan ‘Dalam Pengawasan KPK’.

Baca Juga: KPK Tetapkan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Sebagai Tersangka Dugaan Suap Sejumlah Proyek

Kelima individu yang diamankan termasuk Erik Adtrada Ritonga Bupati Labuhanbatu, Plt Kadis Kesehatan Pemkab Labuhanbatu, anggota DPRD Labuhanbatu, seorang pengusaha, dan seorang penjaga rumah.

Mereka diduga terlibat dalam kasus korupsi Dana Bantuan Operasional Khusus (BOK) Pemkab Labuhanbatu.

Baca Juga: Cari Barang Bukti KPK Geledah Rumah Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba di Kota Ternate, Seluruh Ruangan Disegel

Halaman:

Editor: Soefriyanto

Sumber: BaraPost.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah