Banjir Ucapan Selamat dari Tiongkok Ada Apa Prabowo ke China Bertemu Xi Jinping

- 1 April 2024, 11:21 WIB
Kolase foto Presiden China, Xi Jinping dan Capres RI Prabowo Subianto.
Kolase foto Presiden China, Xi Jinping dan Capres RI Prabowo Subianto. /Xinhua/Xie Huanchi Antara/Dhemas Reviyanto/

BaraPost.co.id - Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, akan mengadakan pertemuan dengan Presiden China, Xi Jinping, di China dengan tujuan memperkuat hubungan bilateral pada Senin, 01 April 2024.

Prabowo telah tiba di China sejak Minggu (31/3) dan disambut oleh sejumlah pejabat tinggi termasuk Wakil Menteri Luar Negeri Sun Weidong, Duta Besar China di Jakarta Lu Kang, dan Athan RI di Beijing, Brigjen TNI (Mar) Benny Poltak.

Baca Juga: Selain Ucapkan Selamat Presiden China Xi Jinping Juga Ingin Jalin Kerjasama dengan Prabowo Subianto

Brigjen TNI Edwin Adrian Sumantha dari Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan RI menjelaskan bahwa kunjungan Menhan ke China bertujuan untuk mempererat kerja sama antara Indonesia dan China terutama di bidang pertahanan.

Ini merupakan langkah penting dalam upaya berkelanjutan kedua negara untuk memperkuat dialog dan kerja sama strategis demi keamanan dan stabilitas regional.

Selain bertemu dengan Xi Jinping, Prabowo juga dijadwalkan untuk bertemu dengan Perdana Menteri China dan Menteri Pertahanan China, Admiral Dong Jun, pada Selasa (2/4).

Baca Juga: Wow Pemimpin Zionis Israel Benyamin Netanyahu Turun Berok atau Hernia Jalani Operasi Total

Di pertemuan tersebut, Prabowo akan membahas kerjasama antara kedua negara di bidang pertahanan dan keamanan.

Sebelumnya, Xi Jinping telah memberikan selamat kepada Prabowo atas terpilihnya sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia berdasarkan hasil resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Halaman:

Editor: Soefriyanto

Sumber: BaraPost.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah